Mojokerto, 19 September 2024
Pengelola Keuangan PA Jombang hadir di KPPN Mojokerto untuk mengikuti sosialisasi aplikasi baru yaitu SPAN Extension. Aplikasi ini merupakan tambahan dari aplikasi Induk OM SPAN dan satuan kerja diminta mengupload SK SPAN Extension untuk melakukan registrasi aplikasi baru ini. Bapak Anton Suhardi juga memaparkan update satuan kerja yang masih memiliki kendala dalam penggunaan CMS dan KKP.
Menyambung pemaparan, Ibu Indhi Ery Dhani menyampaikan tentang Platform Pembayaran Pemerintah (PPP). Target percobaan pelaksanaan PPP ini adalah transaksi pembayaran listrik dan telefon tagihan bulan September yang dibayarkan di bulan Oktober. Transaksi menunggunakan PPP ini memudahkan pengelola keuangan untuk melaksanakan pembayaran secara digital.
Selanjutnya Bapak Nanang Dwi Wahyudi Kasi Pencairan Dana KPPN Mojokerto menyampaikan materi Evaluasi Pelaksanaan Anggaran di lingkungan KPPN Mojokerto. Beliau menekankan target realisasi di Triwulan III utamanya pada Belanja Barang dan Belanja Modal, mengingat Triwulan III akan berakhir beberapa hari lagi. Sebanyak 58 Retur SP2D di lingkup KPPN Mojokerto terjadi di bulan Agustus 2024. Tolakan SPM juga angkanya paling banyak di bulan Agustus.
Hal ini dikarenakan penggunaan TTE anjuran KPPN Mojokerto untuk mengurangi pembayaran melalui mekanisme LS Bendahara. Selain itu melalui acara ini juga sebagai bentuk koordinasi antara KPPN dan satuan kerja dalam monitoring dan evaluasi pelaksanaan anggaran Tahun Anggaran 2024. Semoga melalui sosialisasi PPP an SPAN-Extension memberikan manfaat kepada seluruh peserta dan mempermudah dalam pengelolaan keuangan di satuan kerja masing-masing.