KETUA DYK CABANG BANGKALAN LAKSANAKAN RAKOR DENGAN DYK SE- MADURA
KETUA DYK CABANG BANGKALAN LAKSANAKAN RAKOR DENGAN DYK SE- MADURA
Tanggal Rilis Berita : 17 Februari 2023, Pukul 16:29 WIB, Telah dilihat 1245 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Bangkalan

Pada hari Jumat (17/02/2023), Ketua Dharmayukti Cabang Bangkalan, Ibu Dwi Rahayu Zainal Ahmad menghadiri rapat koordinasi dengan DYK se-Madura. Kegiatan ini dilaksanakan di Resto Lumintu, Kabupaten Sampang. Kegiatan ini dihadiri oleh masing-masing ketua, wakil ketua, ataupun perwakilan masing-masing cabang di Madura. Selain DYK Cabang Bangkalan, turut hadir perwakilan Cabang Sampang, perwakilan Cabang Pamekasan, serta perwakilan Cabang Sumenep.

WhatsApp Image 2023 02 17 at 14.43.25

Kegiatan rapat koordinasi ini dilaksanakan pada pukul 13.00 WIB. Rombongan Cabang Bangkalan dihadiri oleh 3 orang, yang mana salah satunya turut hadir Ketua DYK Cabang Bangkalan. Rombongan menuju Sampang menggunakan kendaraaan roda 4. Perjalanan ditempuh dari Bangkalan pada pukul 11.00 WIB dan tiba di lokasi pelaksaanaan rapat pada pukul 12.00 WIB. Rapat kali ini merupakan rapat final sebelum dilaksanakannya pertemuan daerah yang rencananya diselenggarakan di Bangkalan.

WhatsApp Image 2023 02 17 at 13.26.18
WhatsApp Image 2023 02 17 at 13.26.11

Pada rapat koordinasi pada hari ini, para perwakilan yang hadir membicarakan mengenai persiapan untuk pertemuan daerah. Mengingat waktu yang kian dekat, para pengurus membicarakan hal-hal mendesak , seperti tempat pelaksanaan final dan juga seragam yang akan dikenakan pada saat acara pertemuan. Pada pertemuan nantinya, para anggota dan pengurus DYK se- Madura akan bekerja sama untuk mensukseskan kegiatan penting ini.(wir)