Pembukaan Diklat Pengadaan Barang dan Jasa
Pembukaan Diklat Pengadaan Barang dan Jasa
Tanggal Rilis Berita : 30 Mei 2023, Pukul 11:42 WIB, Telah dilihat 2140 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Jombang

Jombang, 30 Mei 2023.

Sesuai dengan surat Badan Litbang Diklat Kumdil No. 225/Bld/S/3/2023 tanggal 21 Maret 2023 perihal Pemanggilan Peserta Pelatihan dan Uji Kompetensi Pengadaan Barang/Jasa Wilayah Jatim Angkatan 1 dan 2. Pembukaan diklat Pengadaan Barang dan Jasa dimulai hari Selasa, 30 Mei 2023. Dari Pengadilan Agama Jombang diikuti oleh 3 orang, yaitu Okky Ardi Wicaksono, S.T., Arum Sekarini, S.A. dan Mustaufikin, S.H.I.

Whats-App-Image-2023-05-30-at-11-36-24-1

Diklat dimulai pukul 08.00, diawali dengan doa dan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung. Sambutan yang pertama oleh Kepala BPSDM Provinsi Jawa Timur, Bapak Moch. Basori, S.H., M.M. dalam sambutannya beliau menyampaikan "Terkait peserta agar mengikuti diklat dengan baik karena ini sangat penting dalam mengembangkan ASN berkompeten dan unggul". Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Badan Diklat Kumdil MA RI, Bapak Bambang Hery Mulyono, S.H., M.H., beliau menyampaikan bahwa "Kompetensi PBJ merupakan kebutuhan bersama, sehingga peserta harus mengikuti dengan baik".

Setelah sambutan dilakukan foto bersama dengan semua peserta yang mengikuti melalui virtual zoom meeting. Kemudian acara dilanjutkan dengan pembahasan teknis diklat dengan blended learning. Semoga semua peserta diberikan kelancaran dan kemudahan terutama untuk peserta dari Pengadilan Agama Jombang, sehingga memperoleh sertifikasi kelulusan PBJ level 1. (oki)