Lagi, PA Jombang Raih Peringkat II IKPA Semester I Tahun 2022
Lagi, PA Jombang Raih Peringkat II IKPA Semester I Tahun 2022
Tanggal Rilis Berita : 20 Juli 2022, Pukul 21:47 WIB, Telah dilihat 481 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Jombang

Rabu, 20 Juli 2022 bertempat di Aula Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Mojokerto, Pengadilan Agama Jombang berhasil menjadi Satker Peraih Nilai Kinerja Pelaksanaan Anggaran Terbaik Peringkat II untuk Kategori Pagu DIPA s.d. 5,5 Milyar untuk Semester I Tahun 2022.

Penghargaan KPPN Award tertanggal 20 Juli 2022 dengan Sertifikat nomor KEP-59/KPN.1610/2022 ini diraih Pengadilan Agama Jombang untuk DIPA dengan Kode Satuan Kerja 401272. Hal ini menjadi pembuktian bahwa kinerja telah berdasarkan Peraturan dan standar operasional yang berlaku.

Whats-App-Image-2022-07-20-at-08-55-45-2

Diwakili oleh Bendahara PA Jombang, Nur Dila Alfi Isnindya, S.A.P., penghargaan diberikan bersamaan dengan kegiatan Sosialisasi Pelaksanaan Rekonsiliasi Eksternal dan Optimalisasi Nilai Kualitas Laporan Keuangan Kuasa Bun Daerah KPPN Mojokerto sesuai dengan nomor Surat UND.16/KPN.1610/2022 .

Penghargaan yang diberikan oleh Kepala KPPN Mojokerto ini merupakan tambahan amunisi semangat aparatur Pengadilan Agama Jombang dalam melaksanakan tertib administrasi utamanya pengelolaan anggaran.

Whats-App-Image-2022-07-20-at-12-03-30-1

“Alhamdulillah... menjadi tambahan amunisi semangat buat kita semua. Kita akan bersama2 berjuang raih prestasi2 yg membanggakan, Terima kasih Pak Sekretaris, dan selurih Tim keuangan kita Sehat, Sukses, & bahagia untuk kita semua” begitu ucapan sekaligus sebagai apresiasi dari Ketua Pengadilan Agama Jombang Ibu Siti Hanifah,Siti Hanifah,S.Ag,M.H. Diharapkan dengan penghargaan ini, Pengadilan Agama Jombang  semakin professional dalam rangka memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.