Penutupan Hari Ketiga Berakhirnya Kegiatan Bimtek Bersama KPKNL Madiun
Penutupan Hari Ketiga Berakhirnya Kegiatan Bimtek Bersama KPKNL Madiun
Tanggal Rilis Berita : 07 Juni 2024, Pukul 12:46 WIB, Telah dilihat 74 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Nganjuk

          Hari terakhir bimtek, bertepatan hari Rabu tanggal 29 Mei 2024 2024 bertempat di  KPKNL Madiun Jl. Serayu Timur No. 141 Madiun, dilaksanakan diskusi dengan KPKNL Madiun. Kegiatan tersebut berdasarkan surat undangan Kepala KPKNL Madiun Nomor : S-783/KNL.1006 /2024 tanggal 22 Mei 2024. Dalam kegiatan tersebut masih tetap dihadiri oleh Fuad, S.HI., M.H. dan Anendya Dewi Ratih, S.Kom.

Whats-App-Image-2024-05-29-at-14-10-40-1

          Dalam bimtek hari ketiga ini merupakan hari terakhir dalam rangkaian selama tiga hari. Dari kegiatan ini diperoleh cara menginventarisir seluruh asset BMN (Barang Milik Negara) pada satker. Ketua KPKNL dalam pembukaan kegiatan ini menyampaikan “Bahwa kegiatan kali ini semoga pengelolaan aplikasi SIMAN v2 dapat membantu untuk tertib inventarisasi BMN (Barang Milik Negara) satker dan memudahkan kinerja saudara sekalian”, yang langsung disambut tepuk tangan meriah dari para undangan.

Whats-App-Image-2024-05-29-at-18-06-17

          Kegiatan terakhir ini sesuai rundown adalah acara resume seluruh pelatihan sejak dua hari yang lalu dan Evaluasi serta penutupan. Narasumber terakhir ini adalah khusus ditujukan kepada pengelola dan operator SIMAN dan SAKTI. Di sisi lain, juga akan membahas semua masalah tidak hanya BMN, melainkan juga tentang Pelaporan dan Penghapusan BMN.

Whats-App-Image-2024-05-29-at-18-06-17-1

          Dalam rundown hari ini adalah lebih banyak tanya jawab, problem solving dan evaluasi sekaligus penutupan acara. Agenda hari ini tetap dimulai pukul 08:00 WIB. berakhir pukul 16.00 WIB., kegiatan ini telah berlangsung selama 3 (tiga) hari sejak hari Senin 27 Mei hingga 29 Mei 2024. Tak lupa diakhir agenda sesi di hari terakhir penutupan ini, bersama membaca Hamdalah karena seluruh rangkaian acara yang padat berjalan dengan lancar. (FDR)

Follow juga akun Media Sosial PA. Nganjuk :

Website : https://www.pa-nganjuk.go.id/

Instagram : https://www.instagram.com/panganjuk/

Facebook : https://www.facebook.com/pengadilanagama.nganjuk/

Youtube : https://www.youtube.com/@panganjuktv9264/videos

Tiktok : https://www.tiktok.com/@panganjuk