Mewujudkan Praktik Hukum yang Berkualitas: PA Kab. Malang Sambut Mahasiswa PPL Universitas Islam Internasional Darullughah Wadda'wah
Mewujudkan Praktik Hukum yang Berkualitas: PA Kab. Malang Sambut Mahasiswa PPL Universitas Islam Internasional Darullughah Wadda'wah
Tanggal Rilis Berita : 24 Februari 2025, Pukul 15:20 WIB, Telah dilihat 30 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Kabupaten Malang

Malang, 24 Januari 2025. PA Kab. Malang kembali menunjukkan komitmen dalam mendukung pendidikan dengan menerima mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dari Universitas Islam Internasional Darullughah Wadda'wah. Acara pembukaan kegiatan ini dipimpin secara langsung oleh Drs. H. Misbah, M.H.I. selaku Ketua PA Kab. Malang. Turut hadir dalam kesempatan tersebut Drs. Muhammad Zainuri, M.H. Hakim PA Kab. Malang selaku dosen pamong yang mendampingi para mahasiswa dalam program PPL. ini. Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa, khususnya tentang sistem peradilan agama di Indonesia.

Whats-App-Image-2025-02-24-at-14-15-41

Dalam program PPL ini, mahasiswa mendapatkan bimbingan langsung dari para hakim dan pegawai PA Kab. Malang. Para mahasiswa tersebut akan mengamati serta mempelajari prosedur hukum mulai dari penerimaan perkara hingga putusan pengadilan. Selain itu, mahasiswa juga diberi kesempatan untuk berdiskusi mengenai kasus-kasus yang sedang ditangani oleh pengadilan. Hal ini menjadi pengalaman berharga sebelum memasuki dunia kerja.

Ketua  PA Kab. Malang, Drs. H. Misbah, M.H.I, menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia di bidang hukum Islam. Beliau menyatakan bahwa mahasiswa harus memiliki pemahaman yang baik tentang hukum serta etika dalam menangani perkara. “Dengan adanya pengalaman langsung di pengadilan, diharapkan mahasiswa Universitas Islam Internasional Darullughah Wadda'wah lebih siap menghadapi tantangan di dunia kerja” ucap beliau. Untuk kedepannya kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi akan terus diperluas untuk memperkuat ekosistem pendidikan hukum yang berkualitas.

Whats-App-Image-2025-02-24-at-14-15-39

Kegiatan ini merupakan wujud komitmen PA Kab. Malang dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan. Drs. Muhammad Zainuri, M.H. selaku dosen pamong, berharap mahasiswa Universitas Islam Internasional Darullughah Wadda'wah dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Pengalaman praktik ini menjadi bekal penting bagi mereka untuk menjadi calon ahli hukum yang kompeten dan profesional. Untuk kedepannya diharapkan program ini dapat terus berlanjut dan semakin meningkatkan kualitas lulusan di bidang hukum.