Berbagai upaya terus dilakukan Pengadilan Agama Situbondo Kelas 1A guna memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. Kali ini, Pengadilan Agama Situbondo meningkatkan fasilitas di Ruang Bermain Anak. Sebelumnya, ruang bermain anak sudah ada, tetapi mainan yang ada telah banyak yang rusak serta ruang bermain anak terlihat sepi sehingga kurang menarik.
Saat ini, Ruang Bermain Anak telah hadir dengan tampilan yang baru. Mainan yang rusak disulap menjadi mainan yang kokoh, baru, dan lebih menarik. Tidak hanya itu saja, dinding pada ruang bermain anak ditempelkan stiker menarik serta edukatif untuk anak.
Penyediaan fasilitas ini tidak lain untuk memberikan kenyamanan terhadap pengunjung yang datang. Ruang bermain anak terletak di Ruang Pelayanan Pengadilan Agama Situbondo. Fasilitas ini tentu sangat dibutuhkan oleh pengunjung terutama yang membawa anak. Diharapkan dengan adanya ruang tersebut, orang tua tidak perlu khawatir karena anak-anaknya dapat bermain di tempat yang aman dan tidak jenuh saat menunggu.