Hebat! PA Jember Sabet Juara I Kinerja Perkara melalui SIPP
Hebat! PA Jember Sabet Juara I Kinerja Perkara melalui SIPP
Tanggal Rilis Berita : 27 Januari 2023, Pukul 16:48 WIB, Telah dilihat 6377 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Jember

Hebat! PA Jember Sabet Juara I Kinerja Perkara melalui SIPP

Pengadilan Agama Jember selalu konsisten dalam meningkatkan kinerja di setiap bidang. Hal ini telah dibuktikan dengan hasil monitoring penilaian SIPP (Sistem Informasi Penelusuran Perkara) yang telah dipublish setiap minggunya oleh Direktur Jenderal Peradilan Agama Republik Indonesia (Ditjen Badilag). SIPP (Sistem Informasi Penelusuran Perkara) untuk saat ini telah efektif digunakan di seluruh lingkungan badan peradilan di bawah Mahkamah Agung Republik Indonesia untuk membantu menyediakan informasi kepada masyarakat umum atau para pihak mengenai perkara. Aplikasi SIPP juga difungsikan untuk memonitor kinerja hakim dan aparatur pengadilan oleh pimpinan. Adapun masyarakat bisa mengakses melalui https://sipp.pa-jember.go.id/ dengan mengetahui nomor perkara maka dapat mengakses proses berperkara melalui dari awal pendaftaran, jadwal sidang sampai dengan putusan maupun penetapan kapanpun dan dimanapun dengan mudah, cepat dan murah.

2

Pengadilan Tinggi Agama Surabaya memberikan apresiasi kepada Pengadilan Agama Jember yang selalu memberikan kinerja terbaik melalui Penganugrahan PTA Surabaya Award pada Kamis (26/01/2023). Alhamdulillah, Pengadilan Agama Jember meraih Peringkat I Terbaik Kinerja Perkara Melalui Aplikasi lebih dari 5000 perkara. Hal ini dibuktikan dengan Rapor Kinerja Penanganan SIPP tingkat Nasional bahwa Pengadilan Agama Jember selalu masuk dalam peringkat 5 besar nasional selama Tahun 2022.

4

Dengan mendapatkannya juara tersebut, Pengadilan Agama Jember tidak mudah cepat merasa puas karena kedepannya Pengadilan Agama Jember akan terus berusaha keras mempertahankan juara. Prestasi PA Jember dalam meraih juara I merupakan berkat kerjasama dan kekompakan seluruh pegawai dalam mengawal, berkontribusi, dan mempertahakan capaian kinerja. Semoga kedepannya Pengadilan Agama Jember dapat selalu konsisten dan dapat semakin meningkatkan kinerja penyelesaian perkara SIPP agar dapat memberikan pelayanan terbaik dan super prima kepada masyarakat pencari keadilan.

#beritapajember
#humaspajember
#pengadilanagamajember
#pajembermoderndaninklusif
#pajemberhebat
#humasmahkamahagungri
#badilag
#ptasurabaya