Rapat Koordinasi dan Penyerahan Sertifikat kepada Satuan Kerja Berprestasi Tahun 2023 Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama
https://www.youtube.com/watch?v=SGVcN6W0zVI
Tanggal Rilis Berita : 07 Maret 2023, Pukul 23:34 WIB, Telah dilihat 148 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Lumajang

Rapat Koordinasi dan Penyerahan Sertifikat kepada Satuan Kerja Berprestasi Tahun 2023 Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama

175e8429 6fe0 4a75 b69a f15186194b49

Lumajang – Seluruh Hakim, Pegawai dan CPNS Pengadilan Agama Lumajang mengikuti Rapat Koordinasi dan Penyerahan Sertifikat kepada Satuan Kerja Berprestasi Tahun 2023 Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama secara daring melalui aplikasi zoom  di Ruang Media Center Pengadilan Agama Lumajang (6/3). Acara tersebut dilaksanakan menindaklanjuti Undangan Kehadiran Daring dari Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor: 778/DjA/HM.00/3/2023 yang merujuk pada Keputusan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor : 006/DjA/HM.00/SK/01/2023, yang tujuannya untuk meningkatkan kinerja aparatur peradilan. 

Selain daring, acara yang digelar secara offline di Ballroom Hotel Holiday In Kemayoran Jakarta tersebut juga dihadiri langsung oleh Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Bapak Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. dan Dirgen Badilag Bapak Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H.. Dalam rapat tersebut, Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Bapak Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. menyampaikan pentingnya beradaptasi dengan kemajuan teknologi informasi bagi insan peradilan agar terwujudnya sistem peradilan yang modern, sebagaimana tertuang dalam Cetak Biru Pembaruan Peradilan 2010-2035. Kemudian, terkait isu efektifitas kelembagaan, kapasitas sumber daya manusia, serta kemandirian peradilan, beliau menyampaikan agar dijadikan perhatian untuk dibenahi dan senantiasa menjaga integritas diri.

640ce1a9 0e42 4e53 9d6d 3e7169ba4227

Dalam kesempatan yang sama, Dirjen Badilag, Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. menyampaikan pokok – pokok laporan sebagai berikut :

1. Rapat koordinasi merupakan agenda rutin tahunan penyusunan program kerja;

2. Penyerahan penghargaan kepada pengadilan berprestasi;

3. Telah diadakan Lomba Karya Tulis Ilmiah antar-Hakim Peradilan Agama (HISSI-Badilag);

4. Penyampaian materi pembinaan oleh YM Syamsul Ma’arif, S.H., LL.M., Ph.D;

5. Penyerahan sertifikat Hak Cipta dan Piagam 4 rekor MURI.

Hadir pula dalam acara tersebut, Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial, Ketua Kamar Agama beserta para Hakim Agung Kamar Agama, Dirjen Badan Peradilan Agama, para Pejabat Eselon I, II, III, IV Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama, Relation Customer Manager Yayasan Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), Andre Purwandono, S.Si.s.

 

Sumber: www.pa-lumajang.go.id