Bertepatan pada hari Rabu tanggal 12 Juni 2024 Pengadilan Agama Nganjuk menerima kunjungan dari Pengadilan Militer III-13 Madiun pada pukul 13.00 WIB di ruang Ketua PA. Nganjuk. Kunjungan ini berdasarkan surat Kepala Pengadilan Militer III-13 Madiun Nomor : 177/KPM.W3-Mil.02/HM2.1/VI/2024 tanggal 04 Juni 2024 bertujuan untuk melaksanakan sidang keliling di PA. Nganjuk yang dijadwalkan pada tanggal 12 sampai dengan 14 Juli 2024. Yang akan dimulai hari ini pada pukul 14:00 WIB hingga selesai nantinya pada tiap harinya.
Pengadilan Militer III-13 Madiun setiap tahunnya selalu mengagendakan sidang keliling minimal satu kali dalam satu tahun. Sedangkan lokasi sidang keliling pada umumnya akan dipilih daerah yuridiksi yang mempunyai perkara terbanyak. Dan tahun ini Kota Nganjuk terpilih sebagai lokasi sidang keliling dengan meminjam ruang sidang PA Nganjuk.
Adapun aparatur peradilan yang bertugas dalam sidang tersebut dalam Susunan Majelis Sidang : (Hakim Ketua) Letkol Chk. Ahmad Efendi S.H., M.H., (Hakim Anggota 1) Mayor Laut (KH) Prana Kurnia Wibowo S.H., M.H., (Hakim Anggota 2) Mayor Chk Nurdin Rukka S.H., M.H., (Panitera Pengganti) Peltu Ahmad Faizal S.H., (Oditur Militer/Jaksa) Mayor Chk Dedi S.H., M.H. dan PH. Lettu Chk. Toma S.H, M.H. Pengadilan Militer berdiri berdasarkan amanat Undang-undang Nomor 31 tahun 1997 tentang Pengadilan Militer, dimana kedudukannya berada di bawah Mahkamah Agung. Untuk melaksanakan tugas kekuasaan kehakiman mengenai tindak pidana yang dilakukan oleh anggota militer. Secara umum, hukum acara persidangan pada Pengadilan Militer tidak jauh berbeda dengan hukum acara pidana umum.
Dihari pertama ini pelaksanaan sidang berlangsung selama 4 (empat) jam lebih, hingga menjelang pukul 19:00 WIB. Sedangkan agenda sidang berikutnya akan digelar tetap pada jam 14:00 WIB hingga selesai. Kami segenap warga PA. Nganjuk mengucapkan selamat bersidang di tempat kami dan semoga lancar serta sukses hingga dua hari kedepan yakni hari Jum’at tanggal 14 Juni 2024. Aamiin.. (oNe)
Follow juga akun Media Sosial PA. Nganjuk :
Website : https://www.pa-nganjuk.go.id/
Instagram : https://www.instagram.com/panganjuk/
Facebook : https://www.facebook.com/pengadilanagama.nganjuk/
Youtube : https://www.youtube.com/@panganjuktv9264/videos
Tiktok : https://www.tiktok.com/@panganjuk