Ketua PTA Surabaya Resmikan Turnamen PTWP Korwil Madura
Ketua PTA Surabaya Resmikan Turnamen PTWP Korwil Madura
Tanggal Rilis Berita : 30 Agustus 2024, Pukul 18:03 WIB, Telah dilihat 57 Kali

Ketua PTA Surabaya Resmikan Turnamen PTWP Korwil Madura

Berdasarkan surat nomor 10/KPA.W13-A29/UND.HM3.1.1/VIII/2024, Ketua PTA Surabaya menghadiri undangan dari Pengadilan Agama Koordinator Wilayah Karesidenan Madura. Kehadiran beliau kali ini adalah dalam rangka pembinaan sekaligus pembukaan secara resmi Turnamen Tenis PTWP PA Korwil Madura. Kegiatan dilaksanakan pada hari Jumat 30 Agustus 2024 di lapangan tenis Arek Lancor Pamekasan yang berlokasi tidak terlalu jauh dari kantor PA Pamekasan.

Whats-App-Image-2024-08-30-at-07-41-40
.

Seluruh kontingen dari Pengadilan Agama se-wilayah Madura hadir dalam turnamen ini. Sebagai tuan rumah pada acara ini adalah PA Pamekasan. Turut hadir pula kontingen lengkap dari PA Bangkalan, PA Sampang, dan PA Sumenep. Tak ketinggalan kontingen dengan jarak terjauh dari PA Kangean hadir full team pada turnamen kali ini.

Acara turnamen dibuka dengan sambutan dari Ketua PA Pamekasan, Mashuri, S.Ag., MH. Dalam sambutannya, Ketua Koordinator Wilayah Karesidenan Madura ini menyampaikan terima kasih kepada Ibu Ketua PTA Surabaya yang telah berkenan hadir dalam acara ini. KPA Pamekasan ini juga mengungkapkan bahwa ini adalah bentuk kekompakan dan solidaritas dari PA se-wilayah Madura dalam menyelenggarakan kegiatan turnamen. Mashuri juga berharap turnamen ini juga dapat menjaring bakat-bakat petenis handal yang akan menjadi wakil Madura di turnamen tingkat provinsi atau bahkan nasional.

Ketua PTA Surabaya, Dr. Hj. Rokhanah, SH, MH, didaulat untuk turut menyampaikan sambutan sekaligus membuka secara resmi acara ini. Dalam sambutannya Ibu KPTA berpesan kepada seluruh kontingen untuk selalu menjaga sportifitas dalam bertanding. "Ini juga merupakan salah satu bentuk integritas dan kejujuran dalam berkompetisi", imbuhnya. "Jadi nilai-nilai tersebut tak hanya diterapkan dalam keseharian bekerja di kantor, tetapi juga harus diterapkan di lapangan", tutupnya.

Belum ada komentar, jadilah yang pertama Komentar !