PA Kab. Malang Ikuti Presentasi Rencana Kebutuhan yang diadakan Oleh PTA Surabaya
PA Kab. Malang Ikuti Presentasi Rencana Kebutuhan yang diadakan Oleh PTA Surabaya
Tanggal Rilis Berita : 13 September 2022, Pukul 11:50 WIB, Telah dilihat 16229 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Kabupaten Malang

Selasa, 13 September 2022, Mewakili Sekretaris Pengadilan Agama Kabupaten Malang, Kasubbag Perencanaan, Teknologi Informasi dan Pelaporan Pengadilan Agama Kabupaten Malang – Junaidi Syampurno, S.H berdasar surat undangan Pengadilan Tinggi Agama Surabaya nomor W13-A/4181/OT.01.1/8/2022 tentang undangan presentasi perencanaan belanja modal mempresentasikan perencanaan kebutuhan belanja modal 5 tahun kedepan Pengadilan Agama Kabupaten Malang.                    

WhatsApp Image 2022-09-13 at 11.08.43 AM
WhatsApp Image 2022-09-13 at 11.08.45 AM

Kasubbag PTIP PA Kab. Malang Ikuti Presentasi Perencanaan Belanja Modal

 

Acara ini diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Surabaya guna mengakomodir perencanaan kebutuhan belanja modal selama 5 tahun kedepan milik satuan kerja Pengadilan Agama yang berada di lingkup Pengadilan Tinggi Agama Surabaya. Kegiatan daring ini dilaksanakan selama 3 hari sejak tanggal 12 s/d 14 September 2022 yang diikuti oleh 37 satker sesuai jadwal yang telah diatur dalam lampiran surat. Setiap satker sudah menyiapkan presentasi yang memuat belanja Modal yang dibutuhkan, biaya yang diperlukan, alasan mengapa belanja modal itu diperlukan, foto/video yang mendukung permintaan belanja modal, Hasil (outcame) yang dapat dihasilkan jika belanja modal itu dipenuhi, semoga dengan kegiatan ini semua usulan perencanakaan dari 37 satker lebih diperhatikan guna meningkatkan kinerja dan mewujudkan pelayanan prima kepada pencari keadilan/masyarakat. 

WhatsApp Image 2022-09-13 at 10.37.23 AM

 Satuan kerja Pengadilan Agama yang mengikuti zoom