Inspiratif, Prestasi PA Kab Madiun Kembali Diulas di Majalah Peradilan Agama
Inspiratif, Prestasi PA Kab Madiun Kembali Diulas di Majalah Peradilan Agama
Tanggal Rilis Berita : 21 Juni 2022, Pukul 09:42 WIB, Telah dilihat 215 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Kabupaten Madiun

Madiun (21/06/2022)

Setelah diulas majalah Mahkamah Agung, sekarang PA Kab Madiun diulas oleh Majalah Peradilan Agama, rubrik Peradilan Inspiratif, edisi 20, Juli 2022, hal 89 sd 91 dengan judul: Rahasia Sukses PA Kab Madiun Dalam Memperoleh Predikat Pelayanan Prima Kementerian PAN RB. Dalam majalah yang diterbitkan tersebut dijelaskan bahwa ada beberapa aspek penilaian dalam kompetisi Evaluasi Pelayanan Publik sesuai dengan pasal 7 ayat (3) huruf c Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik dan Pedoman penilaian EPP Kementrian PAN RB adalah Peraturan Menteri PAN RB Nomor 17 Tahun 2017 tentang Pedoman Penilaian Kinerja Unit Penyelenggaraan Pelayanan Publik

Pada tahun 2021, terdapat 84 unit penyelenggara pelayanan publik kementrian/lembaga negara yang telah dilakukan evaluasi kinerja pelayanan publiknya. Dari jumlah tersebut, hanya 17 Unit Penyelenggara Pelayanan Publik (UPP) di lingkup kementerian dan lembaga yang berhasil meraih nilai A***** dengan predikat Pelayanan Prima. Salah satu dari yang mendapat predikat pelayanan prima tersebut adalah PA Kab Madiun. Ada 6 aspek yang menjadi fokus penilaian evaluasi pelayanan publik oleh Tim Evaluator Kementerian PAN RB yaitu (1) aspek kebijakan pelayanan; (2) aspek profesionalisme sumber daya manusia (SDM); (3) aspek sarana dan prasarana; (4) aspek sistem informasi pelayanan. publik; (5) aspek konsultasi dan pengaduan; dan (6) aspek inovasi pelayanan publik.

photo collage 1 1

Kunci Sukses keberhasilan PA Kab Madiun Memperoleh Predikat Pelayanan Prima Kementerian PAN RB adalah adanya standar pelayanan yang sesuai dengan KEMENPANRB, adanya inovasi yang memudahkan masyarakat dan sejumlah penghargaan yang diraih PA Kab Madiun diantaranya Satker berpredikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) tahun 202; Inovasi PTSP Online PA Kab Madiun terpilih menjadi Top 15 Replikasi Terbaik dalam Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik tahun 2021; dan Ketua PA Kab Madiun ditetapkan sebagai Inovator Mahkamah Agung dalam Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2021. "Ulasan singkat dalam Majalah Peradilan Agama diatas mungkin dapat menjawab banyak pertanyaan teman2 terkait proses, aspek penilaian dan kiat sukses dalam mendapatkan predikat pelayanan prima A*** dr Kementerian PAN RB.Tetap semangat, mugi berkah amin" Ujar Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Madiun Dr. H. Ahmad Zaenal Fanani, S.H.I, M.Si. (IAD)