3 Orang Pegawai Pengadilan Agama Jombang Ikuti Diklat Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Level 1
3 Orang Pegawai Pengadilan Agama Jombang Ikuti Diklat Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Level 1
Tanggal Rilis Berita : 14 Juni 2023, Pukul 22:19 WIB, Telah dilihat 151 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Jombang

Malang, 14 Juni 2023.

Sesuai dengan surat Badan Litbang Diklat Kumdil No. 225/Bld/S/3/2023 tanggal 21 Maret 2023 perihal Pemanggilan Peserta Pelatihan dan Uji Kompetensi Pengadaan Barang/Jasa Wilayah Jatim Angkatan 1 dan 2. Setelah dilakukan pembukaan Pengadaan Barang dan Jasa tanggal 30 Mei 2023. Kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan diklat secara online baik melalui LMS dan zoom meeting hingga tanggal 9 Juni 2023. Setelah dilakukan evaluasi dan penyelesaian modul secara online maka didapatkan surat keterangan untuk mengikuti diklat secara klasikal di BPSDM Malang.

Whats-App-Image-2023-06-14-at-22-16-11-1

Dari hasil evaluasi dari Pengadilan Agama Jombang telah memperoleh surat keterangan untuk mengikuti diklat secara klasikal dan ujian. Diklat klasikal ini merupakan kerjasama antara Mahkamah Agung RI dan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Jawa Timur dan diselenggarakan di BPSDM Malang. Dari PA Jombang  diikuti oleh 3 orang, yaitu Okky Ardi Wicaksono, S.T. sebagai Pranata Komputer Ahli Pertama, Arum Sekarini, S.A. sebagai Verifikator Keuangan dan Mustaufikin, S.H.I sebagai Analisis Perkara Peradilan.

Diklat dimulai dari tanggal 12 Juni 2023 s.d tanggal 15 Juni 2023. Materi secara klasikal dilakukan selama 2 hari tentang Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah oleh widyaiswara Bapak Prahara Satria Ramadhan dari Biro Pengadaan Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Di hari ketiga ini dilaksanakan latihan soal berupa try out untuk mempersiapkan ujian PBJ Level 1 berbasis CAT.

Whats-App-Image-2023-06-14-at-22-16-11

Peserta dari Pengadilan Agama Jombang sangat antusias mengikuti diklat ini karena sangat pentingnya pemahaman mengenai Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah. Pelaksaan ujian sertifikasi akan dilaksanakan esok hari tanggal 15 Juni 2023 berbasis Computer Assited Test (CAT) yang akan diselenggarakan di laboratorium Pemprov Jatim. Semoga semua peserta diberikan kelancaran dan kemudahan terutama untuk peserta dari Pengadilan Agama Jombang, sehingga memperoleh sertifikasi kelulusan PBJ level 1. (oki)