Rabu, 16 Oktober 2024, Pengadilan Agama Kabupaten Malang menyelenggarakan rapat koordinasi persiapan menjelang akhir tahun anggaran 2024 bertempat di ruang Media Center PA Kab. Malang. Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 WIB tersebut dipimpin oleh Ketua PA Kab. Malang – Drs. H. Misbah, M.H.I. didampingi oleh Wakil Ketua PA Kab Malang - H.A. Zahri, S.H., M.H.I. dan Plh. Sekretaris PA Kab. Malang – Buyung Tumanggor, S.Kom. Kegiatan tersebut juga diikuti oleh seluruh pegawai kesekretariatan PA Kab. Malang baik Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional maupun Staf Pelaksana.
Ketua PA Kab. Malang menyampaikan agar Aparatur PA Kab. Malang tetap selalu bersyukur dalam berbagai keadaan. Beliau juga menyampaikan terkait pembinaan Ketua PTA Surabaya - Dr. Hj. Rokhanah, S.H., M.H. yang datang di PA Kab. Malang pada hari Kamis lalu. Beliau menghimbau agar Aparatur PA Kab. Malang sadar terkait kebersihan dan kerapian lingkungan kantor. Tidak hanya itu, beliau juga menghimbau agar laporan tahunan segera dipersiapkan data dan dokumen yang diperlukan.
Selain itu Ketua PA Kab. Malang juga menyampaikan perihal anggaran tahun 2024. “Untuk realisasi anggaran agar segera dilaksanakan sehingga dapat terserap sampai akhir tahun semaksimal mungkin”, ujar Ketua PA Kab. Malang. Beliau juga menyampaikan agar kegiatan yang sudah direncanakan agar segera dilaksanakan menjelang akhir tahun 2024 ini serta mempersiapkan perencanaan yang matang keuangan tahun anggaran 2024. Untuk realisasi DIPA 01 sudah terserap sebesar 84% dan DIPA 04 sudah terserap sebesar 78,73%.
Selanjutnya arahan dari Wakil Ketua PA Kab. Malang, beliau menyampaikan agar Aparatur PA Kab. Malang mempersiapkan diri menghadapi tahun 2025 untuk pengusulanWilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Dalam pengusulan WBBM ini dihimbau masing-masing koordinator area untuk memperbarui eviden ZI. Beliau juga menghimbau agar seluruh Aparatur PA Kab. Malang tetap menjunjung tinggi integritas dan profesionalisme dalam bekerja.