PA Situbondo Siap Dukung Kontingen PTWP PTA Surabaya di Piala KMA
PA Situbondo Siap Dukung Kontingen PTWP PTA Surabaya di Piala KMA
Tanggal Rilis Berita : 22 November 2022, Pukul 10:55 WIB, Telah dilihat 4619 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Situbondo

Pengurus Tenis Warga Peradilan (PTWP) Pusat menyelenggarakan event Turnamen Tenis Beregu Piala Ketua Mahkamah Agung RI. Event ini merupakan kegiatan yang diadakan empat tahunan dan yang ditunggu-tunggu oleh seluruh aparatur peradilan se Indonesia. Pelaksanaan kegiatan tersebut pada tahun ini diselenggarakan di Semarang pada 20-26 November 2022.

WhatsApp Image 2022 11 21 at 17.45.29 1

Senin, 21 November 2022 diwakili oleh Ketua, Panitera, dan Sekretaris, Pengadilan Agama Situbondo mengikuti pembukaan Turnamen Tenis Beregu tersebut serta sebagai bentuk dukungan terhadap kontingen PTWP PTA Surabaya. Turnamen dibuka dengan arak-arakan seluruh kontingen perwakilan pengadilan di seluruh Indonesia dengan tarian, lagu daerah, serta baju adat masing-masing daerah. Turnamen dibuka langsung oleh Ketua Mahkamah Agung RI, Bapak Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H.

WhatsApp Image 2022 11 21 at 17.45.30

“Bismillahirrahmanirrahim.”ucap Ketua Mahkamah Agung seraya membuka secara resmi turnamen tersebut. Beliau juga berpesan kepada seluruh atlet untuk menjaga stamina sampai kegiatan selesai. Mengusung tema “Bersatu dan Bangkit Bersama Tegakkan Integritas dan Sportifitas”, turnamen tersebut sekaligus mengajak para warga peradilan untuk menegakkan integritas serta sportifitas.