A Kota Madiun laksanakan Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Mahkamah Agung RI ke- 77 tahun pada Jum’at (19/8/2022). Upacara peringatan HUT ke- 77 Mahkamah Agung yang jatuh pada 19 ini dilaksanakan berbeda dari 2 (dua) tahun sebelumnya yang digelar secara virtual karena pandemi covid-19. Pada HUT Mahkamah Agung ke – 77 tahun 2022 kali ini upacara dilaksanakan di Satuan Kerja masing-masing dan mengusung tema “ Bangkit Bersama, Tegakkan Keadilan”.
Upacara yang bertempat di halaman depan kantor PA Kota Madiun pukul 07.00 WIB ini diikuti oleh seluruh aparatur PA Kota Madiun mulai dari para Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural dan Fungsional hingga PPNPN. Turut ikut serta mahasiswa PKL UNMER Madiun dan UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
Adapun yang bertugas sebagai komandan upacara adalah Rochis Fajar Setiawan, S.Pd (Security), Pembaca Visi dan Misi Mahkamah Agung RI Widi Tri Hananto, S.Kom. (Pranata Komputer), Pembaca do'a Wawan Handy.S, S.E.I., M.Hum. (Staf Pelaksana). Sedangkan yang bertugas sebagai Pembawa Acara adalah Titi Meirissa Anugrah, A.Md. (CPNS).
Bertindak sebagai Pembina Upacara adalah Ketua PA Kota Madiun Hermin Sriwulan, S.H.I., S.H., M.H.I. Upacara diawali dengan penghormatan kepada Pembina Upacara yang dipimpin oleh Komandan Upacara. Dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Pembina Upacara dan pembacaan naskah Pancasila yang diikuti oleh seluruh peserta upacara. Kemudian pembacaan Visi dan Misi Mahkamah Agung Republik Indonesia.
Dalam upacara HUT MA ke-77 tahun ini Pembina Upacara membacakan pidato amanat Ketua Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. yang berisi bahwa Peringatan HUT MA ke- 77 tahun 2022 memberikan arti yang sangat penting, karena bisa merayakan hari jadi Mahkamah Agung dengan suasana meriah yang tentunya memberikan spirit kepada kita untuk bangkit kembali, menyongsong masa depan yang lebih cerah. Semangat Kebangkitan ini sesuai dengan tema peringatan HUT MA kali ini yaitu “ Bangkit Bersama, Tegakkan Keadilan.” Tema tersebut merupakan wujud kesadaran dan komitmen bersama untuk menata ulang kehidupan yang lebih baik sekaligus menjadi momentum untuk dapat menyatukan kembali tekad dan semangat kebersamaan dalam meraih cita-cita bagi terwujudnya lembaga Peradilan yang Agung dan Modern.
Bertepatan dihari Ulang Tahun ke- 77 ini Mahkamah Agung juga akan meluncurkan 2 Aplikasi baru yaitu: Aplikasi e-PRIMA atau Elektronik Procurement Implementation Manajemen Acuntability, yang membantu dalam pengelolaan Pelaksanaan Pengadaan Barang dan Jasa pada UKPBJ, yang Kedua Aplikasi e-BERPADU atau Elektronik Berkas Pidana Terpadu yang akan membantu dalam pelaksanaan penanganan perkara pidana secara elektronik. Dirgahayu Mahkamah Agung Republik Indonesia yang ke- 77, Mari Bangkit Bersama, Tegakkan Keadilan”.
Upacara peringatan HUT MA ke – 77 tahun 2022 ini diakhiri dengan pembacaan do’a kemudian ditutup dengan foto bersama.