Meningkatkan Kinerja dan Kedisiplinan Melalui Rapat Kesekretariatan Pengadilan Agama Lumajang
Meningkatkan Kinerja dan Kedisiplinan Melalui Rapat Kesekretariatan Pengadilan Agama Lumajang
Tanggal Rilis Berita : 16 Juli 2024, Pukul 13:26 WIB, Telah dilihat 117 Kali
Satuan Kerja : Pengadilan Agama Lumajang

Meningkatkan Kinerja dan Kedisiplinan Melalui Rapat Kesekretariatan Pengadilan Agama Lumajang

Lumajang – Pada hari Senin, 15 Juli 2024, bertempat di Ruang Sekretaris Pengadilan Agama Lumajang, telah dilaksanakan Rapat Kesekretariatan. Rapat dipimpin langsung oleh Sekretaris Pengadilan Agama Lumajang, Bapak Achmad Chozin, S.H.. Rapat yang dimulai pada pukul 08.00 WIB ini dihadiri oleh seluruh jajaran kesekretariatan, termasuk Kasubbag Umum dan Keuangan, Kasubbag PTIP, Kasubbag Kepegawaian dan Ortala, Pejabat Fungsional, Staff, dan PPNPN.

WhatsApp Image 2024 07 15 at 8.04.16 AM

Agenda utama rapat kali ini adalah evaluasi kinerja dan kedisiplinan kesekretariatan. Dalam sambutannya, Bapak Achmad Chozin menekankan pentingnya peningkatan kinerja dan kedisiplinan seluruh pegawai untuk mendukung kelancaran tugas dan fungsi Pengadilan Agama Lumajang. Beliau juga menyampaikan beberapa arahan dan instruksi terkait upaya-upaya yang perlu dilakukan untuk mencapai target tersebut.

Pemaparan dalam rapat, para Kasubbag memaparkan laporan terkait kinerja dan kedisiplinan di masing-masing subbagian. Terjadi diskusi yang aktif dan konstruktif di antara para peserta rapat, dimana berbagai kendala dan solusi dibahas dengan seksama. Sehingga dapat menyelesaikan kendala-kendala yang ada selama ini.

WhatsApp Image 2024 07 15 at 8.04.14 AM

Rapat ditutup dengan penetapan beberapa poin penting sebagai tindak lanjut kedepannya. Poin tersebut diantaranya termasuk rencana aksi untuk meningkatkan kinerja dan kedisiplinan, serta penjadwalan rapat monitoring selanjutnya. Diharapkan melalui rapat ini, kinerja dan kedisiplinan kesekretariatan Pengadilan Agama Lumajang dapat terus ditingkatkan, sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat menjadi lebih optimal.